Jawa Barat - Polisi sudah berada di lokasi longsor yang menimbun puluhan rumah di Kampung Cimapag, Desa Sinaresmi, Kecamatan Cisolok, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat. Kapolres Sukabumi AKBP Nasriadi menyebut saat ini anggotanya mengevakuasi warga yang tinggal di sekitar area perbukitan.
"Kita mendapat informasi sekitar pukul 18.15 WIB, personil kita dari Rayon Selatan seperti Polsek Cisolok, Polsek Cikakak sudah berada di lokasi. Informasi yang kami peroleh ada sekitar 25 sampai 30 rumah yang tertimbun kemungkinan ada masyarakat yang tidak bisa menyelamatkan diri akibat kejadian itu," kata Nasriadi.
"Anggota saat ini masih melakukan evakuasi warga yang tinggal di sekitar bukit. Informasinya longsor terus membesar. Hujan lebat masih terjadi di sekitar lokasi," ucapnya menambahkan.
Selain dari Polres Sukabumi, Nasriadi mengungkapkan saat ini 1 SSK Brimob dan Direktorat Sabhara Polda Jabar sedang dalam perjalanan dari Bandung menuju lokasi.
"Saya sudah melaporkan peristiwa ini kepada bapak Kapolda Jabar, malam ini 1 SSK Brimob dan Direktorat Sabhara dalam perjalanan dari Bandung menuju lokasi," kata Nasriadi.
0 Komentar