Karena Hujan, Pantai Ancol Tidak Di Penuhi Pengunjung . .




Jakarta - Menjelang malam pergantian tahun, warga mulai memenuhi Pantai Ancol, Jakarta Utara. Meski sempat diguyur hujan, sejumlah lokasi di Ancol tetap dipadati warga.

Terlihat warga mulai memenuhi tepian Pantai Ancol, seperti di Lagoon, Carnaval, dan Festival. Warga terlihat antisias menikmati pertunjukan musik di pantai.

Salah seorang warga bernama Ria mengatakan sengaja datang dari Depok ke Ancol untuk melihat keseruan malam tahun baru. Meski hujan rintik-rintik, dia tetap antusias berdiri menikmati musik di depan panggung.

"Pengin tahu saja, gimana rasanya lihat malam tahun baru, lihat kembang api di tepi pantai," ujarnya di Pantai Lagoon, Ancol.

Dia mengaku tidak khawatir meski cuaca tidak bersahabat. Di bawah rintik hujan, Ria tetap duduk di tepi pantai bersama rekan-rekannya.

"Ya, Kalau hujannya besar, tinggal berteduh di tenda hijau, kan banyak tenda," katanya.

Sementara itu, warga lainnya bernama Karyo merayakan tahun baru di Ancol karena biaya murah.

"Biar nggak mahal saja, ini tikar saya bawa sendiri dari rumah. Soalnya, kalau malam tahun baru gini kalau apa-apanya beli mahal," kata Karyo.
Previous
Next Post »
0 Komentar