Survey Menunjukkan Orang-orang Miskin Cenderung Pakai iPhone, Ini Merek yang Dipakai Si Kaya


InfoBerita - Telah menjadi persepsi umum bahwa iPhone kebanyakan dipakai oleh orang-orang kaya. Akan tetapi, survey terbaru membuktikan bahwa sebagian besar pengguna iPhone bukanlah orang-orang kaya. Badan survey asal China, MobData baru saja mempublikasikan hasil temuan mereka.

Survey tersebut berkaitan dengan informasi tentang pengguna smartphone di China. Hal yang paling menarik perhatian bahwa fakta bahwa sebagain besar pengguna iPhone di China adalah orang dengan kelas ekonomi menengah ke bawah.

Inilah mengapa ada banyak pengguna Apple yang masih menggilai iPhone 6, yang rilis pada tahun 2014 lalu. Pengguna iPhone tersebut kebanyakan wanita single berusia 18 hingga 34 tahun.

Pendapatan mereka per bulan kurang dari 3000 Yuan (Rp 6,3 juta). Selain itu, pengguna dalam kategori itu memiliki tingkat pendidikan yang lebih rendah dibandingkan dengan pengguna yang menggunakan merek lain.

Selain itu, survey juga membuktikan bahwa pengguna Apple cenderung lebih setia dibandingkan pengguna dari merek lain. 65,7 persen pengguna Apple akan tetap memilih Apple saat mereka butuh perangkat baru.

Selain itu, untuk merek Huawei, para penggunanya kebanyakan adalah pria menikah dengan rentang usia 25 hingga 34 tahun. Rata-rata, penghasilan mereka 5000 hingga 20.000 Yuan per bulan (Rp 10,5 juta - Rp 42 juta).

Mereka juga diketagorikan sebagai pekerja professional atau semi-professional. Kebanyakan dari mereka juga seorang pebisnis yang sukses. Sementara itu untuk merek Xiaomi, kebanyakan penggunanya adalah pria menikah dengan pendapatan antara 5000 Yuan hingga 10.000 Yuan per bulannya (Rp 10,5 juta - Rp 21 juta).
Previous
Next Post »
0 Komentar