Eyeliner Waterproof Masih Tetap Luntur? Perhatikan 6 Trik Ini Saat Mengaplikasikannya


InfoTerkini - Berbagai cara dilakukan perempuan untuk tampil cantik. Dari mulai melakukan perawatan dalam diri hingga belajar untuk berias diri. Makeup pun jadi sahabat kaum hawa. Dengan pulasan makeup beberapa perempuan merasa tampil percaya diri.

Penggunaan eyeliner juga tak dilupakan untuk menyempurnakan riasan. Namun ternyata disadari atau tidak, penggunaan eyeliner terbilang gampang-gampang susah. Pemilihan eyeliner yang tertuliskan waterproof pun tak menjamin eyeliner tahan air.

Ada kalanya eyeliner itu akan luntur juga. Untuk itu, perhatikan 6 trik rahasia ini agar eyeliner tak gampang luntur.

1. Pemilihan jenis eyeliner

Ada 3 jenis eyeliner, yaitu pensil, gel, juga liquid. Bagi pemula, eyeliner pensil dan gel bisa dicoba untuk digunakan. Sementara itu pemula butuh keahlian khusus untuk menggunakan liquid eyeliner.

2. Aplikasikan dengan hati-hati & sabar

Butuh kesabaran ekstra saat mengaplikasikan eyeliner agar tak cemong. Eyeliner yang berantakan justru akan membuatnya gampang luntur. Dengan kesabaran ekstra, kamu akan mendapatkan bentuk eyeliner yang sempurna dan rapi.

Jangan buru-buru pindah ke tahap riasan mata selanjutnya. Eyeliner butuh waktu untuk mengering. Jika buru-buru menimpa degan riasan mata lain, maka akan membuat eyeliner berantakan juga cepat luntur.

3 . Sedia cotton bud

Cotton bud dapat membantumu untuk merapikan eyeliner yang berantakan. Jangan gunakan tangan untuk membersihkan coretan eyeliner yang tak sempurna. Hal itu akan memperburuk garis eyeliner yang kamu bentuk.

4. Gunakan teknik baking

Teknik baking juga perlu digunakan untuk mengunci riasan di mata. Gunakan loose powder di bawah mata agar saat mengedipkan maya, eyeliner, maskara dan riasan mata dapat terkunci.

5. Penggunaan primer

Primer saat penting digunakan agar riasan dapat berbaur. Bagian mata juga perlu menggunakan primer, agar riasan stay in place. Namun pastikan jika primer yang kamu gunakan adalah yang mattifying. Jika salah menggunakan primer yang hydrating, kelopak mata justru akan cepat berminyak dan eyeliner justru akan cepat luntur.

6. Penggunaan setting spary

Setting spary juga bisa digunakan untuk membantu mengunci hasil makeup. Penggunaan setting spary yang mattifying jadi pilihan tepat untuk menjaga eyeliner agar tak gampang luntur.
Previous
Next Post »
0 Komentar