Sebagian Ibu Hamil Mengalami Kaki Bengkak, Apa Sebaiknya Dilakukan?


InfoTerkini - Sebagian ibu hamil mengalami kaki bengkak. Kadangkala bukan hanya kaki yang bengkak. Tapi juga tangan, muka, dan lain-lain.  Odem atau kaki bengkak pada kehamilan bisa disebabkan faktor fisiologis maupun patologis. Yang patologis, patut dicurigai si ibu mengalami preeklampsia, terlebih jika tangan dan wajahnya pun bengkak.

Yang fisiologis disebabkan pembuluh darah balik/vena tertekan akibat kehamilan yang membesar, hingga terjadilah bendungan yang menyebabkan darah tak bisa mengalir selancar biasanya. Aliran darah yang pelan inilah yang membuat sebagian cairan keluar melalui rongga-rongga antar sel, lalu timbul bengkak.

Nah, karena bendungannya terjadi pada vena, maka bengkak pun hanya terjadi di bagian bawah perut, yang paling sering di bagian kaki dan ujung kaki.       Odem fisiologis bisa terjadi sepanjang kehamilan, tapi umumnya baru muncul di kehamilan trimester II dan III.

Namun, tak semua ibu hamil mengalaminya, mungkin karena bendungannya tak parah. Yang jelas, odemfisiologis akan hilang sendiri setelah melahirkan, karena bendungannya tak ada lagi. Bengkak ini pun tak bisa diobati dan si ibu juga tak boleh minum obat antibengkak karena dikhawatirkan berdampak buruk pada janin.

Dianjurkan tak berdiri terlalu lama atau berjalan terlalu jauh, perbanyak istirahat dengan duduk bersandar sambil menyangga kedua kaki di atas kursi kecil atau bantal. Kemudian tidurlah dengan posisi kaki dinaikkan di atas bantal atau ambil posisi miring ke kiri, dan jangan gunakan kaus kaki dengan elastik keras di bagian atas.
Previous
Next Post »
0 Komentar