InfoBerita - Angin puting beliung menerjang Kabupaten Gresik, tepatnya di kawasan Jl Dr Wahidin Sudirohusodo, Kebomas, Senin (19/11/2018). Hempasan angin membuat papan reklame berukuran 7x15 meter ambruk ke badan jalan sekira pukul 16.00 WIB. Ambruknya papan reklame tidak menimbulkan korban jiwa, meski sempat membuat kemacetan.
"Alhamdulillah untuk korban jiwa nihil. Ini tadi kami juga dibantu oleh alat berat dari PT Waskita untuk proses evakuasi, sementara kami lakukan contra flow untuk rekayasa arus lalu lintas," tutur Kanit Patroli Satlantas Polres Gresik, Ipda Suryono.
Hingga pukul 17.45 WIB, lalu lintas terpantau masih berjalan lambat-merayap, meski papan reklame telah dievakuasi oleh petugas. Sementara dilansir Surya, Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Gresik, Tarso mengatakan bahwa beberapa daerah di Gresik terkena musibah angin puting beliung.
"Kalau korban jiwa insyaallah tidak ada, tapi kalau material seperti pohon tumbang, atap rumah berhamburan kayaknya ada. Tapi anggota sudah turun ke lapangan untuk mendata," kata Tarso.
0 Komentar