InfoTerkini - Periode waktu menstruasi bagi wanita memiliki kondisi yang berbeda-beda. Ada yang biasa saja alias tidak merasakan rasa sakit apapun saat menstruasi. Namun, banyak perempuan yang merasakan rasa sakit kram di perut saat menstruasi. Ternyata, ada cara mudah untuk mengurangi rasa sakit nih!
Yuk simak tips mengurangi rasa sakit saat menstruasi!
1. Gunakan oil
Menurut sebuah penelitian, minyak ikan dapat digunakan untuk mengurangi rasa sakit. Selain itu, lavender dan sesame oil juga dapat digunakan. Cukup usapkan ke bagian perut secara perlahan.
2. Konsumsi Ibuprofen
Di hari awal-awal menstruasi, konsumsi Ibuprofen untuk mengurangi kram. Konsumsi dengan dosis yang tepat dan anjuran dokter.
3. 'Panaskan'
Taruh benda yang hangat ke bagian perut sambil tiduran. Bisa heating pad atau botol berisi air hangat. Kehangatan dapat merelaksasikan perut dan membuat sakit berkurang.
4. Lakukan exercise
Cukup lakukan stretching and aerobik ringan agar memproduksi endorphin. Banyak video-video exercise di internet terutama Youtube
5. Yoga
Jika kesulitan untuk berolahraga, cukup lakukan gerakan-gerakan ringan yoga. Misalnya Half Camel Pose, Seated Forward Fold, dan Child's Pose.
6. Makan makanan bernutrisi
Konsumsi beragam makanan yang mengandung vitamin E, Omega 3, dan magnesium. Salah satu yang bermanfaat adalah teh ginseng.
7. Jangan sampai dehidrasi
Kurangi kafein dan minum banyak air putih.
8. Periksa ke dokter
Jika semua tips telah dilakukan dan tidak berhasil, periksalah ke dokter. Dokter dapat memberikan solusi yang tepat dan sesuai dengan kondisimu.
0 Komentar