Ilustrasi |
Demam berdarah adalah penyakit yang bisa membuat penderitanya mengalami demam selama lebih dari seminggu . Selain demam dan menginfeksi sendi serta otot , demam berdarah juga mampu menyebabkan menurunnya jumlah trombosit dalam darah karena virus yang 'memakannya' .
Selain dengan bantuan obat-obatan , si penderita demam berdarah juga bisa meningkatkan jumlah trombosit dengan konsumsi buah-buahan sehat seperti contoh berikut ini :
DELIMA
Delima kaya akan nutrisi alami yang disebut dengan flavonoid polifenolik yang berfungsi untuk memerangi mikroba dalam tubuh . Kandungan vitamin C dan zat antioksidan di dalamnya dapat membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh serta menambah jumlah trombosit secara alami . Penderita diabetes disarankan untuk mengonsumsi 300 ml jus delima setiap hari agar sembuh dari penyakit ini .
KIWI
Kiwi penuh dengan nutrisi sehat seperti vitamin C , E , K , folat , dan potasium . Dengan kadar potasium yang tinggi , maka mengonsumsinya akan memelihara keseimbangan elektrolit yang berdampak positif untuk meningkatkan jumlah trombosit .
PEPAYA
Pepaya merupakan salah satu buah terbaik yang mendatangkan banyak manfaat sehat . Buah ini dikenal kaya akan vitamin , folat , serat , papain , chymopapain dan potasium . Semua nutrisinya diyakini membantu untuk menyembuhkan demam berdarah . Meminum segelas jus pepaya setiap hari selama 4 hari berturut-turut mampu memberikan hasil yang positif untuk peningkatan kesehatan tubuh .
0 Komentar