InfoTerkini - Indonesia Timur merupakan satu kepingan surga yang dianugerahkan Tuhan bagi negeri kita tercinta ini. Keindahannya seolah tak ada habis untuk dijelajahi. Satu pesona Indonesia Timur yang bisa kamu eksplor adalah Kepulauan Maluku.
Memang sih, Kepulauan Maluku belum begitu populer seperti Bali atau Lombok. Namun, Bumi Rempah-Rempah ini memiliki deretan pantai yang membuatmu betah berlama-lama di sana.
Kali ini kami telah merangkum pemandangan pantai dan wisata pulau yang bisa kamu nikmati di Kepulauan Maluku.
1. Pantai Jikomalamo
Pantai Jikomalamo memiliki garis pantai yang terbilang pendek, yakni 100 meter. Pantai ini terletak di Pulau Ternate, tepatnya terlalu jauh dengan Teluk Sulamahada dan memiliki akses yang cukup sulit untuk dijangkau. Namun, sulitnya medan akan terbayar dengan keindahannya.
2. Tebing Batu Saleman, Pulau Seram
Teluk Saleman merupakan satu surga tersembunyi di Pulau Seram. Secara administratif, Teluk Saleman berada di Kecamatan Seram Utara Barat, Kabupaten Maluku Tengah.
Untuk mencapainya, dari Ambon kita dapat menyeberang ke Masohi dengan kapal cepat selama dua jam. Setelah tiba di Masohi, perjalanan dilanjutkan menuju desa Sawai sekitar 3 sampai 4 jam dengan menggunakan angkutan pedesaan.
Namun, kelelahan perjalanan akan sirna setelah melihat pemandangan Teluk Saleman yang mirip dengan Raja Ampat. Yakni, kumpulan batu tinggi menjulang dengan diselingi hutan hujan, beserta keindahan terumbu karang yang terlihat berkat airnya yang jernih.
3. Pantai Hunimua
Pantai Hunimua berlokasi di Desa Liang, Kecamatan Salahutu, sehingga pantai ini juga dikenal dengan Pantai Liang. Oleh PBB, Pantai Hunimua pernah dinobatkan sebagai pantai terindah pada 1991.
Tak cuma keindahan pantai, Pantai Hunimua juga menawarkan taman yang asri. Selain itu, di dermaga yang ada di tengah Pantai Hunimua, kita dapat melihat Pulau Seram di kejauhan.
4. Pantai Nanseri
Pantai Nanseri memiliki pasir putih kecoklatan beserta bebatuan karang di tepiannya. Letaknya berada di Desa Kilang, Provinsi Maluku.
5. Pantai Ohoidertawun
Pantai Ohoidertawun berada di desa Ohoidertawun, Pulau Kei Kecil, Maluku Tenggara. Pantai ini merupakan pantai yang landai, karena disaat surut pantai menjorok ke laut sampai lebih dari 200 meter.
0 Komentar