Ingin Coba BB Cushion? Berikut 5 Tips Memakai BB Cushion Agar Riasanmu Makin Cantik


InfoTerkini - Perkembangan dunia kosmetik makin maju. Untuk kamu yang tak ingin ribet harus pakai banyak prodak, BB Cushion bisa jadi alternatif. Dengan memakai cushion, kamu tak perlu mengotori tanganmu karena bentuknya yang seperti bedak padat.

Pengaplikasiannya pun mudah, hanya perlu ditekan-tekan di wajah hingga prodak rata dan membaur sempurna. Apakah kamu tertarik mencoba BB Cushion?

Cobalah 5 tips ini agar riasanmu makin cantik dengan BB Cushion :

1. Pilih Cushion yang Sesuai

Pilihlah BB Cushion yang sesuai, tak hanya dengan warna kulit tapi juga dengan kondisi kulit. Pahamilah apa yang kulitmu butuhkan, apakah kamu butuh menutupi noda jerawat atau hanya ingin tampil lebih segar saja? Kalau kamu sudah tahu, akan lebih mudah menemukan prodak yang cocok untukmu.

2. Jangan Lupakan Primer

Menggunakan primer sama saja dengan mempersiapkan kulitmu sebelum dirias. Ibarat kanvas, kulit wajahmu jadi lebih mudah menyerap prodak make up setelahnya. Selain itu, primer juga bisa membuat bb cushin-mu lebih tahan lama, bahkan lebih matte jika primermu mengandung formulasi untuk membuat riasan jadi matte.

3. Kombinasikan dengan Warna Lain

Rata-rata bb cushion menawaran coverage light to medium. Untuk menutupi hal yang tidak bisa ditutupi, kamu bisa me-layer bb cushionmu. Atau kamu juga bisa menggunakan color corrector.

4. Strobing dengan Cushion

Kulitmu medadak jadi gelap karena habis aktivitas di luar ruangan? Jangan buang cushionmu dulu. Manfaatkan cushionmu sebagai strobing dengan cara mengaplikasikan di daerah dahi, hidung, dan pipi bagian dalam, serta dagu. Dengan cara ini, wajahmu terlihat lebih berdimensi.

5. Pakai Kuas Foundation

Aplikasikan cushion dengan kuas foundation agar bb cushion di wajahmu tahan lama dan bebas kilap.
Previous
Next Post »
0 Komentar