5 Penyakit yang dapat membuat tangan dan kaki matirasa tiba-tiba!


Apakah kamu pernah merasa kalau tangan dan kakimu tiba-tiba kaku dan mati rasa walaupun kamu sedang tidak melakukan aktivitas yang melelahkan sama sekali? Jika pernah, apakah serangan mati rasa ini sering datang? Karena saat tangan dan kaki sering mati rasa, maka kamu wajib waspada dengan kondisi kesehatanmu.

Karena ternyata ada penyakit tertentu yang membuat tangan dan kaki mati tiba-tiba mati rasa. Jika ingin tahu baca terus yah ^^

Diabetes
Diabetes sudah menjadi penyebab umum dari neuropati perifer. Salah satu gejalanya utamanya adalah mati rasa yang dimulai dari kedua kaki dan kemudian naik ke bagian atas tubuh.

Penyakit sistemik
Penyakit sistemik adalah penyakit yang tidak hanya mempengaruhi satu organ tunggal tubuh, namun juga menjalar hingga keseluruhan. Beberapa di antaranya adalah kelainan ginjal, penyakit vaskular, ketidakseimbangan hormon, dan tumor yang memiliki daya pada saraf. Seringkali penyakit ini membuat penderitanya mati rasa.

Multiple sclerosis
Multiple sclerosis seringkali membuat sang penderita mati rasa, meski hanya terasa ringan di awalnya. Sebab multiple sclerosis akan mengganggu selubung myelin di mana sistem saraf pusat akan rusak sehingga mempengaruhi keseimbangan tubuh, menyebabkan pusing, kehilangan keseimbangan, dan tubuh mudah lelah.

Peripheral Artery Disease
Peripheral Artery Disease adalah penyakit dimana plak terakumulasi di arteri yang membawa darah ke kepala dan organ tubuh lainnya. Plak yang terdiri dari lemak, kalsium, jaringan fibrosa, dan kolesterol ini jika tidak diobati akan mengeras dan kemudian mempersempit arteri dan menghalangi aliran darah atau suplai oksigen ke seluruh tubuh. Dengan demikian bisa mengakibatkan mati rasa di kaki atau bagian tubuh lain.

Tarsal Tunnel Syndrome
Tarsal Tunnel Syndrome atau yang juga disebut dengan neuralgia tibialis posterior ini membuat tumit perlahan mati rasa dan menyebar ke seluruh bagian tubuh jika tidak diobati. Dan bahkan akan mengakibatkan kerusakan saraf secara permanen.

Meski sepertinya terlihat sepele, ternyata mati rasa di tangan atau kaki bisa menjadi awal dari penyakit berbahaya. Oleh karena itu waspadalah dengan serangan mati rasa ini dan konsultasikan ke dokter jika sakit atau matirasa terus kamu alami sampai berkelanjutan.


Previous
Next Post »
0 Komentar