Apakah Teknisi Yamaha Akan Segera Memberikan Respon Untuk Motor Rossi ??


Sudah 15 balapan MotoGP dilalui Movistar Yamaha tanpa kemenangan. Valentino Rossi menyebut ini sudah diperkirakan dan masih menanti reaksi para teknisi di Jepang.

Tim Movistar Yamaha kembali gagal menempatkan salah satu pebalapnya di podium teratas pada MotoGP Prancis. Hasil terbaik dipetik Rossi yang finis ketiga, sementara Maverick Vinales mengakhiri balapan di urutan tujuh.

Hasil ini menandai berlanjutnya nihil kemenangan tim pabrikan Yamaha tersebut. Kali terakhir mereka juara adalah pada seri Belanda tahun lalu, alias 15 seri yang sudah berlalu.


Yamaha sejauh ini diakui Rossi kalah dari para rival dari Honda dan Ducati. Problem mereka masihlah seputar perangkat ECU yang belum mampu memberikan akselerasi dan daya cengkeram optimal di sejumlah sirkuit, terutama di trek bertemperatur tinggi.

"Itu bukan sebuah kebetulan. Saya sudah mengatakan soal ini di Februari dan saya biasanya memilih untuk tidak bicara, karena pada akhirnya saya benar soal itu," ungkap Rossi dilansir GPOne.

Rossi mengaku masih menunggu sesuatu dari para insinyur Yamaha di Jepang. Satu hal yang diakuinya, para teknisi ini seringkali lambat dalam bereaksi terhadap sebuah problem.


Previous
Next Post »
0 Komentar